Senin - Jumat 8:00 - 14:30, Sabtu- Minggu - CLOSED

Preloader Close

Pasar Parung Panjang Bebas Covid

Berdasarkan hasil rapid/swab test yang dilakukan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor ,Rabu 01 Juli 2020 di Pasar Parung Panjang tidak ditemukan sample reaktif
Data final yang dilaporkan Dinkes dalam surat rekapitulasi hasil pelaksanaan massive rapid tes yang ditandatangani Kepala Bidang P2P, Dr Deddi Syarif , MA tercatat 221 sample laki laki dan 71 perempuan dengan hasil non reaktif
Direktur Utama PD Pasar Tohaga Kabupaten Bogor, Haris Setiawan membenarkan bahwa Pasar Parung Panjang bebas covid berdasarkn hasil rapid/swab test non reaktif
“Puji syukur ,kembali Pasar kami steril dari virus corona, setelah Cibinong , sekarang Parung Panjang juga aman,”tegasnya
Ucapan terimakasih diucapkan Haris kepada seluruh tenaga medis, dan jajarn muspika, rekan rekan unit pasar juga kepad para pedagang yang sudah bekerjasama dalam penerapan protokol kesehatan selama dengan baik dan benar “dengan data dua pasar non reaktif setelah rapid/swab test maka barometer keberhasilan penerapan protokol pencegahan penyebarn virus sudah berjalan,”terang Haris
Lebih lanjut dirinya menghimbau semua awaknya untuk tidak lengah dalam penanganan Covid19 dan bisa terus menerapkan protokol kesehatan. “juga kepada pedagang pasar lain nanti akan dijadwalkan untuk test serupa. Tidak usah takut,”pungkas Haris

Foto Pedagang Pasar Parung Panjang mengikuti rapid test rabu, 01 Juli 2020
Foto Pedagang Pasar Parung Panjang mengikuti rapid test rabu, 01 Juli 2020

Leave A Comment